M Banking BNI Sebagai Fasilitas untuk Para Nasabah, Begini Cara Daftarnya

Pemilik rekening di Bank BNI harus segera punya aplikasi m banking BNI di tahun 2022 ini. apa yang ditawarkan sebuah aplikasi mobile banking pada dasarnya adalah keuntungan berupa kemudahan. Jadi, jika tidak segera digunakan cukup merugikan.

Anda sebagai pemilik tabungan di Bank BNI sudah sejak awal berhak menerima fasilitas ini. fasilitas yang akan memudahkan banyak urusan atau aktivitas perbankan. Jauh lebih menguntungkan daripada tidak memilikinya sehingga untuk menggunakan aktivitas perbankan Anda harus datang langsung ke kantor cabang atau mesin ATM terdekat…

Apapun tabungan di Bank BNI yang dimiliki, semuanya berhak menggunakan BNI Internet Banking Mobile. Dan untuk bisa menggunakan e banking BNI Anda akan melewati dua prosedur utama yakni untuk mendaftar dan untuk melakukan aktivasi. Dua prosedur yang harus diikuti supaya aplikasi banking ini nanti bisa langsung digunakan.

Cara Daftar M Banking BNI

Diawali dengan cara daftar BNI mobile banking, baru ke aktivasinya. Untuk sekarang ini Anda hanya bisa lakukan cara daftar M Banking BNI secara datang langsung ke kantor BNI nya. Bukan lewat HP, website, maupun mesin ATM. Namun tak menutup kemungkinan di masa depan cara daftar yang lebih banyak pilihannya telah tersedia.

  • Memiliki Rekening Bank BNI

Hanya mereka yang sudah punya tabungan di Bank BNI dulu yang bisa menggunakan aplikasi banking. Jadi untuk Anda yang sudah tahu apa keunggulannya dan tertarik, harus buka rekening dulu di sini.

  • Datang ke Kantor Cabang Terdekat

Sebelum menginstal banking BNI atau sesudahnya, Anda bisa mampir ke kantor cabang BNI terdekat. Cari di mesin pencarian jika Anda belum tahu di mana letak atau alamatnya.

  • Memberikan Buku Tabungan, KTP, dan Kartu ATM

Saat sampai di kantor cabang BNI nanti, segera ambil antrian customer service. Ketika datang urutan Anda, bisa berikan kartu ATM, KTP, dan buku tabungan. Selanjutnya petugas akan mengurus data Anda.

  • Mengisi Formulir

Akan ada formulir yang harus diisikan. Jika proses daftar ini sudah selesai maka Anda akan dapatkan User ID.

Cara Aktivasi M Banking BNI

Bukannya tidak bisa dilakukan cara daftar m banking BNI lewat HP, namun akan lebih tepat jika disebut sebagai cara aktivasi. Setelah mengetahui prosedur daftar m banking BNI, saatnya Anda mengikuti cara aktivasinya supaya bisa segera gunakan aplikasinya.

  • Mengunduh Aplikasi M Banking BNI

Diawali dengan instal aplikasinya dari app store. Namanya adalah BNI Mobile Banking.

  • Masuk ke Aplikasi

Langkah selanjutnya adalah untuk masuk ke aplikasi.

  • Masukan User ID dan Nomor Kartu Debit

Tepat di halaman utama aplikasi yang baru saja dibuka atau di instal, Anda akan diberi tampilan dengan dua kolom isian. Masukan User ID yang telah didapat saat mendaftar sebelumnya juga masukan nomor kartu debit.

  • Menerima Kode OTP

Anda akan menerima SMS yang berisi kode-kode, apa yang harus dilakukan adalah dengan mengirimkan kode-kode itu ke nomor 3346. Maka dari it, pastikan ada pulsa. Dan nomor yang digunakan untuk kirim SMS harus nomor aktif yang besok-besok akan selalu digunakan untuk banking.

  • Memasukan Kode OTP ke Aplikasi

Anda akan mendapatkan SMS lagi, kin isinya kode OTP. Masukan kode ini ke aplikasi. Klik ‘Next’ jika sudah.

  • Membuat MPIN

Anda akan disuruh membuat MPIN, buat dengan baik karena ini nanti akan terus digunakan setiap kali login.

Keunggulan Aplikasi M Banking BNI

Keunggulan yang ditawarkan BNI mobile banking login tak jauh-jauh dari keunggulan aplikasi banking pada umumnya. Soal fitur, pasti lengkap yang ditawarkan. Fitur umum seperti cek saldo, mutasi rekening, bayar tagihan, beli pulsa, beli saldo uang elektronik, transfer uang, dan banyak lainnya, bisa dilakukan dari sin.

Kelebihan lainnya yang ditawarkan aplikasi BNI Mobile Banking ini terletak pada ukuran aplikasinya. Tidak terlalu besar ukurannya sehingga Anda tidak membutuhkan HP yang sangat canggih atau yang ROM nya super besar untuk bisa menggunakannya.